Corporate
Secretary
PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia III [email protected]
PERUMNAS BANGUN RUSUN KARYAWAN 4 BUMN
Tanggal Kirim:25 Maret 09
Jakarta – Perum Perumahan Nasional (Perumnas) melakukan penandatanganan bersama empat Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk membantu pengadaan rumah susun sederhana milik (rusunami) bagi karyawan.
Empat BUMN tersebut antara lain PT Krakatau Steel, PT Kereta Api Indonesia, Perum Bulog dan PT Angkasa Pura I.
Kelima perusahaan plat merah tersebut melakukan penandatanganan di Kantor Kementerian Negara Badan Usaha Milik Negara, Gedung Garuda, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (25/3/2009).
Menurut Direktur Utama Perumnas Himawan Arif, sesuai dengan rakor dengan Sekretariat Wakil Presiden, Perumnas diminta untuk membangun sekitar 50 tower dengan investasi sebesar Rp 60 miliar per satu tower.
“Per tower kan Rp 60 miliar tapi kan tergantung luas lahannya juga,” ujarnya.
Dengan begitu, total investasi pembangunan rusunami tersebut diperkirakan sebesar Rp 3 triliun. Ia mengatakan, karyawan yang akan disasar oleh Perumnas adalah yang masuk dalam kategori rusunami.
Pada kesempatan yang sama Sekretaris Kementerian Negara BUMN M Said Didu mengatakan, sudah ada beberapa Bank BUMN yang bersedia untuk membiayai proyek tersebut.
Namun begitu, pihaknya akan menyerahkan kepada Perumnas, pendanaan mana yang dirasa lebih tepat untuk membiayai proyek sinergi tersebut.
Sebelumnya, Perumnas juga berencana untuk menerbitkan obligasi dalam aksi korporasi tersebut. “Kita serahkan kepada Perumnas opsi mana yang lebih murah,” ujarnya.(dan)