Corporate
Secretary
PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia III [email protected]
PELABUHAN DI CALIFORNIA LESU
Tanggal Kirim:27 Maret 09
LOS ANGELES: Lalu lintas kapal di Pelabuhan Los Angeles dan Long Beach yang terletak di California merosot akibat perdagangan dunia yang lesu.
Peti kemas yang berisi barang kebutuhan pokok impor pada Februari di Pelabuhan Los Angeles hanya 206.035 boks atau anjlok 35,3% dibandingkan dengan bulan yang sama tahun sebelumnya sebanyak 318.445 boks.
Penurunan juga terjadi pada pengiriman peti kemas ke luar negeri hingga 27,6% menjadi 111.595 boks.
Adapun volume impor di Pelabuhan Long Beach terkoreksi 43,3% menjadi 92.781 peti kemas dan ekspor melemah 37% menjadi 92.781 peti kemas. Imbas dari kelesuan perekonomian global ini membuat sepi kegiatan pelabuhan di sepanjang California Utara, yang mempekerjakan sekitar 280.000 orang.(dan)