2012, Penumpang Kapal Bakal Meningkat
SURABAYA – Kunjungan penumpang di Pelabuhan Tanjung Perak diprediksi meningkat. Ini didasarkan pada hitungan pengguna moda transportasi laut melalui Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya pada tahun 2011 lalu.
Berdasarkan data yang dihimpun sejak Januari – akhir Desember 2011, daftar kunjungan penumpang di Pelabuhan Tanjung Perak mencapai 985.417 orang naik 16% dari tahun 2010. Indikasi peningkatan ini dikarenakan adanya peralihan pengguna jasa transportasi ke moda transportasi laut.
“Hitungan yang paling bisa dijadikan acuan adalah pada saat lebaran. Apalagi, tahun ini, kami estimasi semakin meningkat seiring kedatangan kapal pesiar asing, sekitar April,” kata Edi Priyanto, Humas PT Pelindo III, dihubungi, Sabtu (14/1) pagi.
Selain itu, menurut Edi, peningkatan itu dikarenakan mulai ditertibkannya pelayanan jasa di terminal kedatangan/keberangkatan kapal laut Pelabuhan Tanjung Perak. Apalagi, kata Edi, estimasi ke depan, jumlah tersebut akan meningkat seiring adanya renovasi total di terminal Jamrud dan sekitarnya. “Kami memang ada rencana merenovasi total dengan modernisasi di kawasan Tanjung Perak dan tidak hanya sebatas terminal saja,” tutur Edi.
Menurutnya, hal tersebut semakin kentara dengan jumlah penumpang berangkat dan datang di dermaga Jamrud Tanjung Perak. Jika dirinci, jumlah kunjungan penumpang yang meliputi kegiatan embarkasi meningkat sebanyak 506.798 orang. “Tapi, memang yang kegiatan debarkasinya turun sebanyak 478.619 orang,” hitung Edi.
Data yang dihimpun sepanjang tahun 2011 juga menunjukkan adanya peningkatan pada realisasi kunjungan kapal sepanjang tahun 2011 di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Dari data yang dikelola Badan Usaha Pelabuhan (BUP) PT Pelindo III (Persero) terhitung telah mencapai 14.117 unit setara dengan 68.632.217 GT (Gross Tonage).
“Kalau dibandingkan dengan tahun sebelumnya, dalam satuan unit terjadi kecenderungan turun tetapi dalam satuan Gross Tonage (GT) meningkat 4%. Ini karena adanya kecenderungan kapal yang masuk dan keluar Pelabuhan Tanjung Perak semakin bertambah beratnya,” tutur Edi.
Jumlah kunjungan kapal tersebut berdasarkan kapal dalam negeri sebanyak 11.901 unit atau setara 35.444.996 GT. Sedangkan, kapal luar negeri mencapai 2.216 unit atau setara 33.187.221 GT. PT Pelindo juga mengupdate, jenis kapal yang mengalami peningkatan kunjungan kapal dibandingkan dengan tahun sebelumnya, diantaranya kapal petikemas terealisir 4.749 unit atau 33.227.848 GT. “Ini terjadi peningkatan 2% dalam satuan unit dan meningkat 19% dalam satuan GT,” ujar Edi.
Sumber:http://www.surabayapost.co.id/?mnu=berita&act=view&id=aa1a95b20b518ad18ad4efcc75408d0b&jenis=c81e728d9d4c2f636f067f89cc14862c