Corporate
Secretary
PT. Pelabuhan Indonesia III (Persero) [email protected]
Pagi ini, PT Pelindo III Buka Bapor Gathering 2011
Tanggal Kirim:07 Oktober 11
LENSAINDONESIA.COM: Dalam rangka memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke–40, PT Pelabuhan Indonesia (PT Pelindo III) Persero menyelenggarakan Bapor Gathering Pelindo III 2011 yang diikuti oleh semua Cabang Pelabuhan, anak perusahaan, perispindo dan kopelindo III. Bapor Gathering Pelindo III akan dibuka Jumat (7/10) pagi di halaman Kantor Pelindo III.
Ketua Panitia Bapor Gathering Pelindo III, Gugus Wijonarko menyampaikan bahwa pelaksanaan Bapor Gathering Pelindo III tahun 2011 dibuka pada hari Jum’at tanggal 7 Oktober 2011 dengan upacara pembukaan dan dilanjutkan dengan senam pagi bersama serta lomba senam dangdut aerobic.
“Penutupan Bapor Gathering Pelindo III tahun 2011 akan dilaksanakan besok pada hari Minggu tanggal 9 Oktober 2011 dengan didahului jalan sehat bersama dan sepeda santai,”katanya, Jumat (7/10).
Gugus mengatakan, tujuan diadakan Bapor Gethering ini adalah untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan solidaritas antar pegawai serta sebagai sarana peningkatan kesehatan dan kesegaran jasmani sekaligus membudayakan sportifitas dalam berkompetisi.
“Kegiatan ini juga untuk encari bibit atlit yang berprestasi yang nantinya diharapkan dapat mengangkat nama baik Pelindo III, dan Sebagai sarana promosi perusahaan,”paparnya.rid/LI-07