Wilayah Kerja PT. Pelabuhan III (Persero) meliputi propinsi-propinsi sebagai berikut: |
|
Propinsi Jawa Timur meliputi Tanjung Perak- Surabaya, Gresik dan Kawasan Kalianget, Probolinggo dan Kawasan Pasuruan, Tanjung Wangi(Banyuwangi).
|
|
Propinsi Jawa Tengah meliputi Tanjung Emas-Semarang, Terminal Petikemas Semarang, Tegal, Cilacap. |
|
Propinsi Kalimantan Selatan meliputi Banjarmasin, Kotabaru, dan beberapa kawasan. |
|
Propinsi Kalimantan Tengah meliputi Sampit dan beberapa kawasan, Pulang Pisau dan Kawasan Kuala Kapuas, Kumai dan beberapa kawasan lainnya |
|
Propinsi Bali meliputi Benoa dan Celukan Bawang. |
|
Propinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) meliputi Lembar, Bima dan kawasan Badas. |
|
Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) meliputi Tenau-Kupang, Waingapu, dan beberapa kawasan, Maumere dan beberapa kawasan. |
Propinsi Timor-Timur dahulu masih dalam wilayah Pelabuhan III sebelum merdeka menjadi negara Timor Leste dengan Dili adalah nama pelabuhannya. Demikian pula untuk Unit Terminal Petikemas (UPTK) Surabaya sebelum privatisasi dan Unit Rumah Sakit Pelabuhan (RSP) Tanjung Perak sebelum menjadi anak perusahaan juga bagian dari Pelabuhan III.
|
Seluruh cabang pelabuhan selanjutnya dibagi dalam beberapa kelas pelabuhan yang mana pembagian ini menunjukkan besar aktifitas dan pendapatan yang diperoleh pelabuhan yang bersangkutan.
|