Sulit rasanya menemukan orang yang tidak ingin berkeliling dunia. Pemandangan yang indah, pengalaman berkunjung ke tempat baru, bertemu dengan orang-orang baru, dan lain sebagainya membuat kita selalu terpikir akan hal ini. Akan tetapi, tak jarang keliling dunia membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Daripada harus mengeluarkan anggaran besar untuk keliling dunia, kita pun akhirnya memilih untuk mengalokasikannya ke pos yang lain.
Namun, tahukah Anda bahwa ada carayang lebih terjangkau untuk keliling dunia. Cara tersebut adalah dengan bepergian dengan kapal kargo.
Kapal Kargo, Alternatif Transportasi Wisata
Beberapa tahun yang lalu, dua orang pelancong mancanegara, Jacqueline Brodie dan suaminya, berlayar ke berbagai penjuru dunia. Uniknya, mereka memilih kapal kargo. Mereka mengawali perjalanan dari Le Havre, sebuah daerah di barat laut Perancis. Selama kurang lebih 86 hari berikutnya, mereka mengunjungi berbagai daerah di dunia mulai dari malta, Corsica, Singapura, Hong Kong, dan berbagai tempat lainnya.
Akomodasi mereka bahkan dilengkapi dengan kamar mandi dalam serta makan malam mewah bersama para petugas di kapal tersebut. Uniknya, di hampir sebagian besar perjalanan, mereka merupakan satu-satunya pihak yang berada di kapal kargo CMA-CGM untuk tujuan wisata. Tapi, meski menaiki kapal kargo, pelayanan yang mereka peroleh tak kalah dengan kapal wisata. Mereka bahkan mendapat kemewahan berkeliling di dek, berenang di kolam renang air tawar, hingga mendapatkan pemandangan luar biasa di berbagai tempat yang mereka kunjungi.
Seperti pasangan di atas, berkeliling dunia dengan kapal kargo bisa dijadikan alternatif bepergian. Hal ini terlebih bagi bagi Anda yang kurang serasi dengan makanan ala fine dining, tapi menyukai pemandangan laut lepas. Alih-alih menggelontorkan dana belasan hingga puluhan juta rupiah hanya untuk beberapa hari, kapal kargo menawarkan tarif yang lebih terjangkau.
Dengan kisaran $200 per hari, nilai ini jauh lebih terjangkau daripada kapal pesir. Memang, karena fungsi utamanya bukan untuk pelayaran komersial, ada beberapa fitur kapal pesir yang tidak ditemukan di kapal kargo. Meski demikian, tak sedikit orang yang pernah berwisata dengan kapal kargo beranggapan bahwa cara ini jauh lebih otentik dalam mengarungi dan menikmati pemandangan laut lepas daripada kapal pesiar. Terlebih saat ini, banyak perusahaan kargo menawarkan tarif yang kompetitif sebagai upaya menekan kerugian akibat menurunnya pemasukan dari layanan kargo barang.
Kental akan Privasi
Berlayar di kapal kargo menyediakan keuntungan tersendiri. Di sini, Anda bisa memperoleh keistimewaan akan privasi. Karena fungsinya sedari awal merupakan kapal pengangkutan, kapal kargo tidak menyediakan hiburan kepada para penumpangnya. Jadi, bisa dijamin tidak akan ada suara musik atau apapun yang mengganggu Anda, kecuali mungkin suara deru ombak laut.
Para petugas yang ada juga bahkan akan disibukkan dengan tugas mereka masing-masing sehingga suasana kapal akan relatif lebih tenang. Oleh karena itu, bepergian dengan kapal ini cocok bagi Anda yang mengidamkan privasi di tengah riuh kehidupan.
Dengan kata lain, jika Anda tidak siap dengan kondisi yang benar-benar privat, mungkin kapal kargo bukan pilihan yang tepat bagi Anda. Tak jarang, karena kesibukan, para awak kapal jarang berinteraksi dengan penumpang. Akibatnya, Anda bisa cepat bosan.
Bepergian dengan kapal kargo juga menawarkan pengalaman unik. Di kapal ini, Anda bisa melihat berbagai barang yang diperdagangkan mulai dari jendela, traktor, kendaraan, dan lain sebagainya. Barang-barang yang diantarkan oleh kapal kargo ini tak jarang membuat penumpang bertanya-tanya tentang asal dan tujuan dari barang tersebut. Di samping itu, setiap kali kapal berlabuh untuk menurunkan barang, Anda bisa punya waktu hignga beberapa hari untuk berkeliling di kota pelabuhan tersebut.
Tips
Sebelum Anda memutuskan bepergian dengan kapal kargo, pertimbangkan hal-hal berikut ini.
- Tentukan
tujuan Anda.
Kapal kargo memiliki tujuan pelayanan yang tersebar di berbagai pelosok dunia. Jadi, sebelum berlayar, tentukan dahulu tujuan Anda, termasuk jumlah hari yang akan Anda habiskan di laut. Pelajari juga cuaca setempat agar Anda tak harus terjebak di tengah badai. - Kemas
barang-barang penting.
Karena sudah ditujukan untuk keperluan pelayanan komersial, sebagian besar kapal kargo telah dilengkapi dengan makanan dan minuman yang cukup untuk semua penumpang, termasuk sipil. Akan tetapi, ada baiknya Anda membawa makanan tambahan. Hal ini karena biasanya di kapal kargo, pilihan makanan relatif terbatas. Kalaupun ada, Anda harus rela menunggu kapal bersandar di pelabuhan untuk mengisi bahan makanan. Jika Anda tidak rela menunggu berhari-hari sampai tiba di pelabuhan, ada baiknya membawa makanan cadangan. - Beberapa fitur yang harus diketahui.
Sebagian kapal kargo telah dilengkapi dengan berbagai fitur penunjang seperti kolam renang air tawar, kasino, perpustakaan, pusat kebugaran, bahkan restorasi yang cukup berkualitas. Meski demikian, Anda perlu membawa obat-obatan jika Anda dalam kondisi medis tertentu. Hal ini karena biasanya tenaga medis di kapal kargo sangat terbatas, bahkan tidak ada.