Cabang Pelabuhan

Maumere

17. Maumere



Realisasi kunjungan kapal tahun 2010 mencapai 754 unit dan 1.675.905 GT atau masing-masing 66% dan 91% dari anggaran tahun 2010. Hal ini disebabkan kapal cargo, bag cargo, curah berkurang beralih ke kapal Container / Peti kemas.

Realisasi arus barang tahun 2010 mencapai 114.831 ton dan 35.568 M3 atau masingmasing 78% dan 20% dari anggaran tahun 2010. Sementara, realisasi arus penumpang tahun 2010 mencapai 128.623 orang atau 107% dari anggaran tahun 2010. Hal ini disebabkan jumlah penumpang kapal-kapal milik PT Pelni mengalami peningkatan pada bulan September 2009 menjelang lebaran dan tidak disinggahinya Pelabuhan Larantuka oleh Kapal Pelni sehingga calon penumpang masuk ke Pelabuhan Maumere.